Hingga saat ini terdapat banyak sekalian aplikasi dompet digital dapat digunakan oleh penggunanya di Indonesia. Selain memberikan kemudahan-kemudahan untuk bertransaksi, aplikasi pembayaran digital tersebut juga sering menawarkan berbagai macam promo atau diskon yang menarik.
Para platform e-commerce serta dompet digital biasanya menawarkan berbagai promo menarik di akhir tahun seperti buy 1 get 1, cashback, diskon pembelian, hingga gratis ongkos pengiriman. Promo-promo menarik seperti sering terjadi ketika akan menyambut pergantian tahun. Untuk mengetahui lebih lanjut dompet digital mana yang memberikan diskon akhir tahun, simak dibawah ini.
1. Tokopedia
Tokopedia sendiri sanggup memberikan diskon sampai 60% khusus pembelian produk jam tangan merek tertentu dan juga gratis ongkos kirim. Promo tersebut hanya berlaku dari periode 30 Desember 2020 sampai 1 Januari 2021. Startup yang sudah berstatus unicorn ini juga telah memberikan cashback sampai Rp 150 ribu untuk perabotan rumah tangga serta gadget dan juga ongkos kirim.
2. Shopee
Shopee juga menjadi lumbung diskon bagi para konsumen atau penggunanya, diskon yang diberikan pun tidak tanggung-tanggung hingga 90% serta diskon berjumlah Rp 400 ribu yang dalam ini khusus bagi mereka yang menggunakan pembayaran dengan debit bank atau kartu kredit tertentu.
Shopee juga memiliki promo lainnya seperti promosi berupa voucher gratis ongkos kirim serta cashback sampai 100%. Bila kamu melakukan pembayaran dengan shopeepay kamu akan mendapatkan promo langsung setiap akhir tahun.
3. Dana
Semakin hari semakin terlihat perkembangan Dana, aplikasi ini mulai kompetitif dan menegaskan dirinya sebagai dompet digital yang sangat lengkap, mudah, serta aman digunakan oleh siapapun. Salah satu kelebihan yang dimiliki Dana yaitu, sudah mendukung ke banyak transaksi, seperti pembayaran listrik, air, pembelian pulsa, BPJS, digital voucher hingga item game.
Tidak hanya itu saja yang dimiliki Dana. Aplikasi tersebut juga menawarkan diskon dan promo yang sangat menarik. Jika ada salah satu penggunanya kamu akan menerima beberapa promo ketika melakukan transaksi online atau offline, dan jika ingin mendapatkan promo atau diskon yang fantastis kamu bisa menunggu promo akhir tahun yang akan ditawarkan oleh dompet digital satu ini.
4. Lazada
Lazada mampu menawarkan diskon sampai 75% khusus produk aneka pakaian olahraga, lalu memberikan diskon hingga 60% untuk aneka produk mebel rumah tangga, serta diskon sampai 80% untuk barang-barang kebutuhan rumah tangga seperti pampers bayi dan sabun.
Lazada memberikan diskon hingga 75% untuk aneka pakaian olahraga, diskon hingga 60% aneka produk mebel rumah tangga, dan diskon hingga 80% untuk aneka produk kebutuhan rumah tangga seperti sabun dan pampers. Ada pula diskon untuk aneka produk lainnya, seperti vitamin, elektronik, serta gadget. Lazada juga memberikan aneka voucher kepada pelanggan, mulai dari voucher gratis ongkos kirim, potongan harga produk-produk tertentu hingga Rp 200 ribu, hingga voucher untuk pembelian pada toko resmi di LazMall.
5. Bukalapak
Bukalapak juga menjadi aplikasi yang turut memberikan banyak promo, berupa cashback Rp 100 ribu untuk macam produk mode serta barang elektronik. Selain itu juga terdapat potongan ongkos pengiriman hingga Rp 20 ribu. Selain itu masih terdapat banyak promo-promo menarik lainnya disini.
Selalu ada diskon yang akan kamu temu di Bukalapak salah satunya seperti tiket permainan anak Kidzania yang diberikan diskon sebesar 50%. Aneka promo yang ditawarkan sampai akhir tahun saja. Maka dari itu jangan sampai ketinggalan.
Coba juga aplikasi tabungan digital: Senyumku
6. Blanja.com
Blanja.com juga menawarkan macam promo. Seperti diskon sampai 90 % untuk produk mode, kesehatan, kecantikan, olahraga hingga traveling dan beberapa produk-produk lainnya. Kamu juga akan mendapatkan cashback hingga Rp 350 ribu beserta voucher cicilan 0% dan tambahan diskon hingga Rp 100 ribu.
7. GoPay
GoPay juga memberikan banyak diskon atau cashback mencapai 40% pada akhir tahun. Menariknya lagi promo tersebut di banyak merchant seperti CFC, Chatime, McDonalds, Pepper Lunch, Breadlife, Carl’s Jr., Caribou Coffee serta Yoshinoya.
Tidak hanya itu, diskon ataupun cashback sampai 50% untuk sejumlah outlet gaya hidup atau supermarket seperti Giant, Guardian, JNE, Toys Kingdom, CGV, Ace Hardware, Family Mart dan lain sebagainya. Promo dari GoPay akan semakin menarik ketika akan menyambut akhir tahun, bag para penggunanya, simak terus promo-promo menarik yang akan ditawarkan oleh GoPay.
8. OVO
Aplikasi OVO juga menawarkan banyak diskon seperti cashback hingga 70% pada akhir tahun. Promo tersebut berlaku jika kamu berbelanja di Matahari, BookMyShow, Hooq, Sociolla, JNE, dan beberapa pembelian voucher untuk game.
Promo lainnya juga bisa didapatkan seperti pemesan hotel akan menerima cashback hingga 9%. Jika kamu pengguna layanan OVO, kamu juga dapat memanfaat OVO point untuk belanja di Tokopedia, serta pembayaran layanan grab.