Cara Pintar Untuk Kamu Pilih Belanja Online Dimana

Cara Pintar Untuk Kamu Pilih Belanja Online Dimana

goodsshopping.net – Saat ini berbelanja secara online seakan menjadi sebuah gaya hidup baru, sebenarnya hal ini wajar menginat online shop lebih praktis dan efisien. Perubahan gaya hidup ini juga lah yang menjadi salah satu faktor dari semakin banyaknya situs jual beli online.

Dengan banyaknya pilihan situs jual beli online maka sebagai penggunanya anda semua di tuntut untuk menjadi lebih pintar dan waspada ketika memilih akan berbelanja online dimana. Hal ini dirasa penting mengingat tidak sedikit korban dari kejahatan penipuan di situs jual beli online. Nah untuk membantu anda memudahkan dalam memilih tempat jual beli online dimana maka simaklah beberapa tips berikut ini :

  1. Cek alamat situsnya

Langkah pertama yang bisa anda lakukan untuk meminimalisir menjadi korban dari penipuan belanja online adalah dengan mengecek situs alamatnya. Pastikan bahwa situs tersebut memiliki domain resmi sendiri. Sebaiknya hindari membeli di situs yang memiliki domain gratis maupun blog biasa.

  1. Layanan customer service

Dalam memilih tempat belanja online maka pastikan bahwa situs tersebut telah memiliki layanan customer service. Hal ini penting mengingat customer service memiliki peranan penting ketika anda mengalami sebuah kendala atau permasalahan ketika melakukan kegiatan belanja online. Selain itu pastikan juga bahwa customer service bisa memberikan layanan yang baik dan memiliki respon yang cepat serta bisa membantu anda dalam menyelesaikan permasalahan.

  1. Harga barang

Salah satu cara terbaik untuk menghindarkan diri dari tindak penipuan belanja online adalah dengan tidak mudah tergiur terhadap barang murah. Ya sikap mudah tergiur inilah yang menjadi faktor maraknya penipuan berkedok jualan online. Oleh karena itu ketika akan membeli barang tak ada salahnya untuk selalu mengecek harga pasarnya terlebih dahulu dan membandingkan harga yang ada di beberapa situs belanja.

  1. Rekening bersama

Umumnya situs belanja yang resmi akan menyediakan yang namanya rekening bersama. Jadi ketika anda membeli sebuah barang uang yang akan dikeluarkan akan ditampung terlebih dahulu di rekening bersama sebelum nantinya di teruskan ke penjual ketika pembeli telah menerima barang dan tidak memiliki komplain. Cara ini memang sangat efektif dalam meminimalisir terjadinya tindak penipuan dalam proses jual beli online.

Baca juga : Lebih Untung Mana Belanja Online atau Offline?

Sebaiknya hindari untuk bertransaksi online dengan menggunakan rekening pribadi jika anda memiliki lokasi yang cukup jauh dari si penjual. Bukan bersikap curiga namun ada kalanya lebih baik mencegah dari pada harus menjadi korban penipuan bukan?

Nah itulah tadi beberapa tips untuk anda yang ingin menemukan tempat belanja online yang tepat. Semoga tips-tips yang telah diberikan ini bisa memberikan manfaat bagi anda. Yang perlu anda ingat adalah meski belanja online mudah namun tetap dibutuhkan sikap waspada sebelum melakukan transaksi jual beli.